Cara menghipnotis Diri Sendiri / Self Hypnosis

Cara menghipnotis Diri Sendiri / Self Hypnosis

Cara menghipnotis Diri Sendiri / Self Hypnosis - Semua bentuk Hipnotis adalah auto hypnosis/self hypnosis, sekarang kita akan membahas tentang beberapa cara yang bisa kita pakai untuk mencapai trance tanpa bantuan orang lain. Secara umum klien yang sudah sering menerima induksi hypnosis bisa mencapai trance tanpa bantuan hypnotist dengan hanya mengingat dan mengulang kembali urutan induksi yang dialaminya.
Cara menghipnotis Diri Sendiri / Self Hypnosis
Cara menghipnotis Diri Sendiri / Self Hypnosis
Sebaiknya anda hanya memberikan satu jenis sugesti saja pada tiap sesi latihan agar pikiran anda bisa merespon sugesti tersebut dengan maksimal. Anda bisa mengganti isi sugestinya saat anda sudah merasakan keberhasilan dari penanaman isi sugesti yang pertama.

Ada beberapa teknik untuk mencapai trance dengan self hypnosis. Sebagian teknik berikut ini masih membutuhkan bantuan hypnotist pada awalnya dan sebagian lagi merupakan latihan yang mandiri.
REKAMAN INDUKSI

Penggunaan rekaman induksi Hipnotis sebaiknya merupakan suara anda sendiri. Langkah pertama buatlah skrip induksi untuk anda beserta sugesti Hipnotis sampai pada tahap terminasi Hipnotis. Jika anda memakai contoh skrip di website ini maka gunakan kata "saya" sebagai pengganti kata "anda" karena skrip Hipnotis ini ditujukan untuk diri anda sendiri. Anda bisa mulai merekam suara anda pada kaset atau perangkat audio lainnya. Beri jeda rekaman kosong selama lima menit sebelum anda mulai merekam induksi.

Bagian rekaman yang kosong bertujuan agar anda mempunyai waktu yang cukup untuk mengambil posisi tubuh yang paling nyaman dan dan melakukan persiapan lainnya. Lima menit pertama rekaman juga bisa diisi dengan musik instrumental atau musik relaksasi. Ikuti dan lakukan saja apa yang anda dengar dari rekaman tersebut.
>>>>> Simak Artikel lengkap mengenai Ilmu Gendam <<<<<
Sebelum memulai latihan Hipnotis pastikan anda mematikan alat komunikasi anda untuk mengurangi gangguan, mintalah orang-orang disekeliling anda untuk memberi kesempatan anda berlatih dengan tenang, gunakan pakaian yang longgar, posisi sebaiknya berbaring dengan tangan terlentang dan kepala harus mempunyai sandaran yang nyaman.

Waktu yang paling baik untuk melkukan self Hipnotis adalah saat menjelang tidur di malam hari dan saat bangun tidur di pagi hari sebelum beraktifitas apapun. Dua waktu ini lebih memberikan manfaat karena pada dua waktu tersebut gelombang otak manusia cenderung masih berada pada Alpha dan Theta sehingga area kritik belum terlalu aktif menyaring infomasi dalam pikiran. Walaupun dua waktu tersebut sangat baik tetapi tentu saja manjadi lebih baik lagi jika dilatih sesering mungkin untuk hasil yang semakin maksimal.

LATIHAN GABUNGAN

Latihan Hipnotis gabungan pada dasarnya hampir sama dengan rekaman induksi tetapi induksi yang dilaksanakan berupa niat dari pikiran kita. Ada kelemahan dan kelebihan yang nantinya anda rasakan saat memutuskan untuk berlatih menggunakan teknik latihan gabungan.

Berikut ini adalah beberapa kelemahan latihan Hipnotis gabungan dibandingkan dengan penggunaan rekaman induksi :
  • Membutuhkan waktu latihan Hipnotis  lebih intensif
  • Harus hafal urutan skrip induksi
  • Umumnya hanya menjangkau Alpha karena pikiran anda masih aktif digunakan untuk mengatur proses hypnosis
  • Agak sulit mengukur tingkat kedalaman trance yang anda rasakan secara pribadi
Latihan Hipnotis gabungan tetap memiliki beberapa kelebihan dibandingkan penggunaan rekaman induksi. Tentu saja kelebihan ini hanya bisa dirasakan saat anda sudah berhasil melatih dan membiasakan diri menerima induksi dengan cara ini. Beberapa kelebihan teknik Hipnotis gabungan adalah sebagai berikut :
  • Bisa memberi dan menerima sugesti secara mandiri
  • Membiasakan diri menuju trance
  • Membiasakan diri mempertahankan trance
  • Mampu menerapi diri sendiri
  • Lebih mudah berkonsentrasi
  • Memperkuat daya ingat
  • Menimbulkan ketenangan
Setiap orang pasti mencapai hasil yang berbeda dalam menggunakan metode apapun termasuk latihan Hipnotis gabungan. Secara ringkas teknik gabungan bisa dicontohkan seperti urutan berikut :
  1. Ambil posisi yang paling nyaman seperti pada urutan rekaman induksi di atas.
  2. Tutup mata anda dengan memutar bola mata anda ke atas atau seperti posisi memandang kearah ubun-ubun anda. Pertahankan posisi ini selama mungkin.
  3. Tarik napas lembut lewat hidung sambil meniatkan kta "damai", buang napas perlahan lewat mulut sambil meniatkan kata "santai".
  4. Teruslah lakukan pernapasan seperti nomer tiga. Biarkan seluruh tubuh anda menjadi semakin kendor setiap kali mengikuti niat pernapasan di hati anda. Pusatkan pikiran anda hanya pada niat pernapasan yang anda lakukan.
  5. Saat mata anda terasa sangat lelah dan berat anda boleh mengembalikan mata anda ke posisi normal.
  6. Bernapaslah dengan pola pernapasan normal saat anda sudah merasa lebih santai dan tenang dari sebelumnya.
  7. Niatkan untuk melemaskan semua bagian tubuh anda dengan menyebutnya satu-persatu organ tubuh yang anda maksud secara berurutan (dari atas ke bawah atau sebaliknya). Contoh mata, wajah, leher, pundak, tangan, dada, punggung, perut, pinggang, paha, betis, telapak kaki lalu seluruh tubuh.
  8. Sugesti bisa mulai anda lakukan saat anda merasa tubuh anda sudah sangat lemas, berat dan pikiran anda tenang.
  9. Dalam proses sugesti bayangkan anda melihat diri anda sendiri seperti sedang berkaca. Bayangkan wajah di pikiran anda sedang tersenyum gembira dan mengucapkan sugesti yang anda inginkan.
  10. Pertahankan gambaran tersebut agar tetap tersenyum dan mengucapkan sugesti yang anda inginkan (contoh : saya bangga terhadap diri saya). Semakin anda mengulangi sugestinya, bayangkan bahwa gambara tersebut semakin membesar dihadapan anda.
  11. Saat anda ingin mengakhiri proses hypnosis, anda bisa mengulangi sugesti anda dengan tegas unuk terakhir kali dan bersiaplah untuk melakukan terminasi.
  12. Hapus gambaran di pikiran anda.
  13. Bernapas lembut dan dalam untuk tiga sampai lima kali
  14. Mulailah membuat hitungan untuk memulai terminasi seperti contoh skrip Terminasi Bertahap.
  15. Buka mata anda
  16. Renggangkan otot-otot anda
  17. Istirahat beberapa saat dan anda bisa kembali beraktifitas.
Anda bisa memodifikasi teknik Hipnotis ini sesuai dengan metode yang anda rasa lebih cocok untuk anda dengan berpedoman pada contoh di atas. Ingatlah untuk melatih teknik ini sesering mungkin saat anda mempunyai cukup waktu luang secara rutin.

Pembaca yang budiman, tentu saja masih banyak rahasia hipnotis lainnya yang dapat Anda pelajari. Untuk saat ini baru ini yang saya sampaikan. Untuk rahasia Ilmu gendam lainnya, dapat Anda simak dalam kursus Ilmu Gendam Hipnotis yang saya adakan. Anda bisa ikuti di Gemblengan Ilmu gendam Hipnotis terpercaya.
Mustika Pelet Sesama jenis
Minyak Pelet Sesama Jenis
Jimat Pelet Sesama Jenis
bulu perindu